Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Pinggir Jalan Ujunggenteng Sukabumi

Selasa, 27 Juni 2023 - 22:43 WIB
Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Pinggir Jalan Ujunggenteng Sukabumi
Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Pinggir Jalan Ujunggenteng Sukabumi

TatarSukabumi.ID - Sosok mayat tanpa identitas berjenis kelamin pria ditemukan warga di areal Perkebunan PT Asabaland Apdeling 1 Kampung Warung Jati RT 054 / RW 013 Desa Purwasedar, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi.

Data yang berhasil dihimpun TatarSukabumi.ID, mayat tanpa identitas tersebut pertama ditemukan oleh Acon ( 21 tahun) seorang Petani  yang tinggal di kawasan Saung Sadap Afdeling 1 Desa Purwasedar Kecamatan Ciracap, sekitar pukul 17.00 WIB, Selasa (27/06) sore, ketika Dia sedang berburu burung.

Hal tersebut dikatakan Ketua Forum Komunikasi SAR Daerah Kabupaten Sukabumi, Okih Fajri, kepada TatarSukabumi.ID.

"Sekitar pukul 17.00 WIB Saksi saudara Acon, saat berburu burung Dia melihat mayat dengan kondisi sudah membusuk.

"Posisi mayat terlentang diatas semak belukar, tepatnya di Areal Perkebunan Kelapa PT Asabaland," ungkap Okih Fajri, Selasa (27/07).

BACA JUGA : Tembak Ditempat Geng Motor Tindakan Tegas Terukur Polres Sukabumi Kota

Saksi selanjutnya melaporkan kepada Pemerintah Desa dan warga sekitar akan temuannya.

Sekitar pukul 19.15 WIB tadi malam, mayat dievakuasi Tim SAR gabungan yang terdiri dari Koramil 0622-14/Surade, Polsek Ciracap, Satpol PP Kecamatan Ciracap, P2BK, Pemdes dan relawan RAPI.

"Tim SAR gabungan evakuasi mayat Mr X ke  RSUD Jampangkulon untuk dilakukan visum et revertum," tutur Okih.

Ciri-ciri mayat diperkirakan berusia sekitar 55 hingga 60 tahun, memakai celana pendek lusuh, badan kurus, berambut panjang dan dekat jenazah ditemukan 1 buah kain sarung.

BACA JUGA : 12 Pengedar Narkoba di Sukabumi Diringkus Polisi

"Mayat tersebut ditemukan dengan jarak sekitar 800 meter dari Jalan Raya Ujunggenteng," jelas Okih.

"Dugaan sementara Mayat tersebut merupakan ODGJ karena sampai saat ini tidak ada yang melaporkan tentang kehilangan orang dan warga setempat tidak mengenali jenazah," sambung Dia.

Hasil koordinasi sementara dengan sejumlah pihak terkait, rencananya mayat tersebut akan disimpan beberapa waktu di RSUD Jampangkulon sambil menunggu perkembangan untuk prosesi pemakaman.(*)

TERPOPULER

SUKABUMI TERKINI