Kecelakaan Maut di Jalan Pangleseran Pengendara Honda Vario Yang Belum Diketahui Identitasnya Tewas

Jumat, 28 Oktober 2022 - 12:38 WIB
Kecelakaan Maut di Jalan Pangleseran Pengendara Honda Vario Yang Belum Diketahui Identitasnya Tewas
Kecelakaan Maut di Jalan Pangleseran Pengendara Honda Vario Yang Belum Diketahui Identitasnya Tewas

TatarSukabumi.ID - Kecelakaan maut terjadi di ruas jalan Raya Pangleseran - Bojonglopang, Jumat (28/10/2022).

Pengendara sepeda motor Honda Vario bernopol F 2455 UBH meninggal dunia dilokasi kecelakaan di kawasan Jalan Raya Babakan, Kampung Padasuka, RT 02/ RW 05, Desa Kertaraharja, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.

Kapolsek Cikembar, AKP Panji Setiaji dalam keterangan resminya mengatakan, insiden maut ini terjadi sekitar pukul 08.50 WIB pagi tadi.

Pengendara sepeda motor Honda Vario bernopol F 2455 UBH yang belum diketahui identitasnya, tewas di lokasi kejadian.

BACA JUGA : Fenomena Tak Lazim Hawa Panas Keluar dari Lantai Rumah di Cibadak, Warga Ketakutan dan Mengungsi

"Kejadian bermula ketika kendaraan sepeda motor Honda Vario melaju satu arah dengan sepeda motor Yamaha X-Ride bernopol F 6255 QC yang dikendarai oleh Rena Rahmawati (22),  dari arah Babakan menuju Pangleseran," kata AKP Panji, Jumat (28/10).

Dari keterangan saksi saksi, sambung Kapolsek, sepeda motor Honda Vario menabrak bagian belakang sepeda motor Yamaha X-Ride.

Akibat senggolan ini, kedua kendaraan terjatuh, sementara dari arah belakang Mobil Toyota Rush tidak bisa menghindar saat  kedua pengendara motor terjatuh.

Diduga akibat pengendara sepeda Motor Honda Vario tidak menjaga jarak aman dengan kendaraan yang berada di depannya hingga menabrak sepeda motor Yamaha X-Ride mengakibatkan kedua pengendara terjatuh," terang Panji.

BACA JUGA : Warung Penjual Tramadol dan Hexymer Digerebek Polisi Pedagang Orang Aceh Diamankan

Toyota Rush bernopol F 1055 WZ dikendarai M Gina Rizwan (19) yang tercatat sebagai warga Desa Mandrajaya, Kecamatan Ciemas.

Pengendara Sepeda Motor Honda Vario terlindas Toyota Rush yang melaju tepat di belakangnya, akibat kejadian tersebut, Pengendara Sepeda Motor meninggal dunia dengan cidera kepala berat.

Selanjutnya jenazah yang belum diketahui identitasnya ini dilarikan ke RSUD Sekarwangi, Cibadak.

Sementara pengendara sepeda motor Yamaha X-Ride, merupakan Rena Rahmawati, mengalami luka ringan dan luka lecet pada bagian tangan dan kaki.(*)

TERPOPULER

SUKABUMI TERKINI