Fenomena Tak Lazim Hawa Panas Keluar dari Lantai Rumah di Cibadak, Warga Ketakutan dan Mengungsi

Jumat, 28 Oktober 2022 - 22:12 WIB
Fenomena Tak Lazim Hawa Panas Keluar dari Lantai Rumah di Cibadak, Warga Ketakutan dan Mengungsi
Fenomena Tak Lazim Hawa Panas Keluar dari Lantai Rumah di Cibadak, Warga Ketakutan dan Mengungsi

TatarSukabumi.ID - Fenomena alam tak lazim terjadi di Kampung Pasir Sireum RT 03 / RW 01, Desa Karangtengah, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi Jawa Barat.

Dalam dua hari terakhir ini, secara tiba - tiba lantai keramik rumah warga atas nama Amudin mengeluarkan hawa panas.

"Ceritanya waktu kemarin pagi Saya lagi ngepel, tiba tiba lantai mengeluarkan uap dan hawa panas, kami sekeluarga merasa takut lalu melaporkan ke pihak Desa, Babinsa, Koramil, karena takut kalau ada apa apa," kata Amudin kepada TatarSukabumi.ID dilokasi kejadian, Jumat (28/10/2022).

BACA JUGA : 2 Titik Longsor di Cicurug 2 Rumah Warga Terancam

Lanjut Amudin, hawa panas menyengat yang keluar dari lantai rumahnya pertama diketahui pada Kamis (27/10) kemarin.

"Kejadiannya sudah dua hari Kamis dan Jumat hari tadi," terangnya.

Dari lokasi kejadian, kepada TatarSukabumi.ID pemilik rumah disaksikan sejumlah aparatur Desa menunjukkan fenomena tak lazim ini.

Lantai keramik disiram air, dengan panasnya suhu yang keluar dari bawah air yang disiram seolah mendidih hingga mengeluarkan kepulan uap.

BACA JUGA : Warung Penjual Tramadol dan Hexymer Digerebek Polisi Pedagang Orang Aceh Diamankan

Penghuni rumah mengaku sangat takut, dikhawatirkan hawa panas yang keluar dari dasar lantai memicu terjadinya bencana.

Salah satu kekhawatiran pemilik rumah, hawa panas yang keluar menimbulkan gas beracun, atau mengeluarkan gas yang bisa mengakibatkan korsleting listrik.

Demi keselamatan, untuk sementara ini rumah yang dihuni 2 Keluarga dengan total 7 jiwa terpaksa dikosongkan.

"Malam ini Kami sekeluarga akan mengungsi ke rumah kakak, lampu sekarang dimatikan," pungkas Amudin kepada TatarSukabumi.ID.

BACA JUGA : Angka Inflasi Kabupaten Sukabumi Dibawah Jabar Stok dan Harga Barang Pokok Stabil

Ditempat yang sama, Iwan Moch Hilwan, Sekretaris Desa Karangtengah, bersama sejumlah aparatur Desa meninjau langsung lokasi kejadian.

"Kami mendapat laporan warga ada hawa panas yang timbul dari bawah hingga keluar seperti asap dari lantai rumah," kata Iwan.

"Kami sekitar jam tujuh tadi mendapat laporan dan langsung kroscek ke lokasi  kejadian rumah pak Amudin," sambung Dia.

BACA JUGA : Ditinggal Penghuni Kerja ke Luar Negeri Rumah di Jampangkulon Ludes Terbakar

Kepada TatarSukabumi.ID, Sekdes membenarkan fenomena aneh yang terjadi di rumah warganya.

Selanjutnya temuan ini dilaporkan kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi untuk ditindak lanjuti.

"Setelah kami cek benar adanya, hawa panas hingga dari lantai, dan kejadian ini sudah kami laporkan ke BPBD," jelas Iwan.

Belum diketahui secara pasti penyebab hawa panas yang keluar dari lantai rumah Amudin.

"Sebagai antisipasi sementara ini kita lakukan pemadaman listrik," Pungkasnya.(*)

TERPOPULER

SUKABUMI TERKINI