Agus Mulyadi Bertemu Heri Gunawan, Sosok Inikah Bakal Calon Usungan Gerindra di Pilkada Sukabumi 2020

Kamis, 06 Agustus 2020 - 15:48 WIB
Agus Mulyadi Bertemu Heri Gunawan, Sosok Inikah Bakal Calon Usungan Gerindra di Pilkada Sukabumi 2020
Agus Mulyadi Bertemu Heri Gunawan, Sosok Inikah Bakal Calon Usungan Gerindra di Pilkada Sukabumi 2020

TatarSukabumi.ID - HM Agus Mulyadi Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Fraksi Golongan Karya (Golkar) digadang-gadang masuk dalam tataran bursa bakal calon di Pilkada Sukabumi 2020 mendatang.

Belum dapat dipastikan menggunakan 'perahu' mana Pria yang akrab di sapa Agus ini nantinya akan bertarung di pesta demokrasi 5 tahunan ini.

Belum lama ini, Agus Mulyadi terpantau sambangi Rumah Aspirasi dan Inspirasi (RAI) bertemu dengan Heri Gunawan (Hergun) politisi sekaligus petinggi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).

Apakah kedatangan Agus Mulyadi di RAI isyaratkan Politisi Partai Golkar ini nantinya akan diusung Partai Gerindra di Pemilihan Bupati / Wakil Bupati Sukabumi mendatang.

BACA JUGA : Bawaslu Resmi Panggil Pejabat Pemkab Sukabumi Atas Dugaan Pelanggaran ASN di Pilkada 2020

Menanggapi hal ini, Agus Mulyadi kepada TatarSukabumi.ID angkat suara.

"Saya bersilaturahmi dengan Heri Gunawan, berdiskusi panjang bahas perkembangan Sukabumi kedepan khususnya pemilihan kepala daerah 2020," ungkap Agus Mulyadi, Rabu (4/8).

Menurut Agus Mulyadi, saat ini partai Gerindra tengah menjajaki sejumlah tokoh yang dianggap mumpuni untuk bisa ditampilkan menjadi jagoan yang akan diusung Partai Besutan Prabowo Subiyanto ini.

"Tentu buat saya merupakan kebanggaan karena bertemu dengan kang Hergun anggota DPR-RI pemenang Pemilu 2019," kata Agus Mulyadi.

"Gerindra mempunyai tekad sebagai pemenang legislatif, beliau juga ingin mempertahankan hatrick memenangkan Pilkada 2020," sambung Dia.

"Hasil dari penilaian, Saya dianggap miliki elektabilitas cukup oleh Gerindra, sekali lagi saya sangat bersyukur dan berterimakasih," jelas Agus Mulyadi.

BACA JUGA : Buruh Demo IDI Kabupaten Sukabumi Buntut Panjang Dugaan Malpraktek dan Pungli di Rumah Sakit Sekarwangi

Sempat disinggung posisinya di Partai Golongan Karya, Agus menjelaskan selaku anggota DPRD dari Fraksi Golkar dirinya selalu hormat terhadap Partai.

"Saya tentu akan hormat kepada internal Partai, tetap sampai hari ini akan menjaga silaturahmi, bahwa saya hari ini masih sebagai anggota fraksi Golkar," tegas Dia.

Pun bila nantinya Surat Keputusan (SK) telah terbit menunjuk dirinya untuk bertarung di Pilkada, Agus siap lapor dalam rangka persiapan mengikuti Pilkada.

"Dengan visi misi yang menyambung dengan Gerindra saya berharap mudah-mudahan Gerindra nantinya bisa memunculkan Adjo - Agus," harapnya.

Halaman Selanjutnya >>>>

TERPOPULER

SUKABUMI TERKINI