Kursus Bahasa Inggris Gratis UKM 378 Kalapanunggal

Minggu, 11 Juni 2023 - 18:55 WIB
Kursus Bahasa Inggris Gratis UKM 378 Kalapanunggal
Kursus Bahasa Inggris Gratis UKM 378 Kalapanunggal

TatarSukabumi.ID - Rumah Belajar Untuk Kegiatan Masyarakat (UKM) 378 selenggarakan kursus bahasa Inggris gratis bagi pelajar tingkat Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama di lingkungan RW 03 dan RT 07-08 Desa /Kecamatan Kalapanunggal, Kabupaten Sukabumi.

Secara simbolis pembukaan rumah belajar UKM 378 dibuka oleh Kepala Desa Kalapanunggal, Hendra Suhendra, serta dihadiri Unsur Muspika, KNPI Kecamatan Kalapanunggal dan tokoh masyarakat bertempat di Yayasan Baitul Insan Ar-raasyid Kampung Palasari Wates, Desa Kalapanunggal.

Hendra Suhendra menyatakan apresiasi kepada pengurus RT, RW dan masyarakat yang telah berinovasi dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa sekaligus mendukung program pemerintah menciptakan lingkungan ramah anak di kampung Palasari.

"Terimakasih dan sukses untuk UKM 378 dalam melaksanakan program dari dan untuk masyarakat, diantaranya kursus bahasa inggris gratis bagi SD dan SLTP. Semoga program ini berhasil mencetak anak - anak pintar cerdas berakhlakul karimah.

BACA JUGA : 1036 Warga Kertajaya Sukabumi Terima Bantuan Beras Badan Pangan Nasional

Dengan program yang baik ini, Kades ajak seluruh elemen mendukung pelaksanaan kegiatan UKM 378 khususnya sinergitas pengurus KNPI Kalapanunggal dalam suksesi program edukasi ramah anak agar berkelanjutan.

"Kami berharap tidak hanya bahasa Inggris saja namun nantinya dapat berkembang pembelajaran pendidikan seni budaya atau kursus komputer ," harap Hendra.

Launching UKM 378 dirangkai dengan penampilan budaya pencak silat dan diskusi motivasi bagi orang tua untuk lebih memacu semangat anak-anak giat belajar dengan narasumber sejumlah Guru dan Mahasiswi penerima beasiswa di wilayah Kalapanunggal.

BACA JUGA : Bawaslu Berikan Sanksi Tegas Anggota Panwascam Cibadak yang Terseret Kasus Sabu

Di tempat yang sama, Ketua UKM 378, Ate Suherman, menyebut program pembelajaran bahasa Inggris gratis ini telah berjalan selama 8 bulan.

"Dengan satu tekad semangat bersama melaksanakan amanah dalam memberikan pengabdian sesuai tupoksi membentuk kerukunan warga dan tetangga dalam memelihara lingkungan yang aman nyaman tentram bersih sehat dan berkeadilan," ungkap Ate.

Selain pembelajaran gratis kegiatan UKM 378 yang telah dilaksanakan adalah pengelolaan iuran warga atas kesadaran pribadi dengan nominal 5 hingga 10 ribu rupiah setiap bulannya yang nantinya akan dimanfaatkan kembali untuk kepentingan masyarakat seperti kegiatan sosial, keagamaan dan peringatan hari besar.

Meski tinggal di kampung, sambung Ate, namun UKM 378 bertekad dapat mengembangkan berbagai potensi yang ada.

"Sebenarnya banyak program yang ingin kami laksanakan seperti pembelajaran budaya sunda, kreativitas atau kursus komputer namun hal itu akan disesuaikan secara bertahap dengan kemampuan dan kondisi. Dan hasil kesepakatan fokus program pertama kami adalah pembelajaran bahasa Inggris dimana saat ini sudah ada sekitar 45 anak SD dan SLTP yang mendaftar khusus lingkungan RW 3, RT 7 dan RT 8," paparnya.

BACA JUGA : Tenggelam Saat Wisata di Ujunggenteng Jenazah Wisatawan Asal Jaksel Ditemukan

Dalam program ini, proses pembelajaran dilaksanakan setiap hari Minggu dengan dua orang pengajar yang kesehariannya mengajar di SMAI Al-Basri Kalapanunggal.

"Dengan segala keterbatasan kami harapkan bimbingan pemerintah dan unsur terkait sekali lagi kami haturkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung terutama mempercayakan amanah ini karena kami semua yakin bahwa ilmu itu tidak akan berat untuk dibawa dan pastinya itu suatu saat akan bermanfaat," tandasnya.

Ditambahkan Ketua KNPI Kecamatan Kalapanunggal,
Hendi Suhendi, dirinya menyatakan apresiasi kepada pengurus UKM 378 dalam mencerdaskan anak bangsa seiring perkembangan ilmu pengetahuan.

"Semoga ke depan inspirasi dari UKM 378 dapat menjadi teladan bagi organisasi pemuda atau kemasyarakatan lain untuk turut berperan melaksanakan pengabdian dengan pemanfaatan potensi positif yang ada di masing-masing wilayah atau desa khususnya di Kecamatan Kalapanunggal." ucap Hendi.

TERPOPULER

SUKABUMI TERKINI