TatarSukabumi.ID - Jenazah Farid atau Firda Maulana (30 ) warga Kampung Banjarsari Desa Warnasari, Kecamatan Surade, yang sempat dilaporkan tenggelam di Muara Citireum, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, berhasil dievakuasi Tim SAR gabungan sekira pukul 14.00 WIB siang tadi.
Hal ini diungkap Kepala Seksi Pemberdayaan Satuan Perlindungan Masyarakat Kabupaten Sukabumi, Okih Fajri, Rabu (27/5/2020).
"Tim SAR gabungan melaporkan bahwa jasad korban telah ditemukan.
"Menurut informasi yang kami terima , mayat korban ditemukan terdampar dibibir pantai, sekitar 2 kilometer dari titik kejadian," ungkap Okih, Rabu (27/5).
BACA JUGA : 4 Pemancing di Muara Citireum Ciracap Terjebak Pasang 1 Korban Hilang
Lebih jauh Okih mengatakan, Tim SAR gabungan mengalami kesulitan dalam mengevakuasi jenazah dengan lokasi penemuan jenazah yang jauh dari pukiman dan akses jalan yang cukup ekstrem.
"Jarak dari bibir pantai ditemukan korban ke Mobil ambulan sekitar 7 Kilometer melewati jalur darat.
"Saat ini Tim gabungan yang terdiri dari anggota SARDa, BPBD, RAPI 08 Sukabumi, PAM Swakarsa, Nelayan setempat dan keluarga korban sore tadi masih merayap membawa jenazah ditepian hutan pantai Selatan Jawa." jelas Okih.(*)