Muscab Apdesi IV Sukabumi 2020, Apdesi Provinsi Jabar : Bangun Sinergitas Jauhi Konflik

Kamis, 27 Februari 2020 - 16:54 WIB
Muscab Apdesi IV Sukabumi 2020, Apdesi Provinsi Jabar : Bangun Sinergitas Jauhi Konflik
Muscab Apdesi IV Sukabumi 2020, Apdesi Provinsi Jabar : Bangun Sinergitas Jauhi Konflik

TatarSukabumi.ID - Asosiasi Perangkat Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Sukabumi melaksanakan Muscab ke-IV tahun 2020, Kamis (27/2/2020)

Anwar Sadad Sekjen DPD Apdesi Provinsi Jawa Barat menyatakan apresiasi atas terselenggaranya pemilihan Calon Ketua Apdesi Sukabumi dengan sistem One Man One Vote.

"Jadi semua kepala desa ikut serta menggunakan hak pilihnya. Semoga ini bisa jadi barometer di Apdesi Jawa Barat.

"Ini sebuah inovasi, jadi secara demokrasi kesadaran, pengakuan organisasi bisa dimiliki dan dirasakan oleh semua Kepala Desa dan perangkat desa," ungkap Anwar Sadat, Kamis (27/2).

BACA JUGA : 6 Titik Longsor, Akses Jalan Penghubung Desa di Simpenan Tidak Bisa Diakses Kendaraan

Menanggapi kinerja DPC Apdesi periode sebelumnya, Anwar mengatakan pengurus Apdesi periode 2015 - 2020 dinilai cukup berhasil menjalankan organisasi sesuai ketentuan AD-ART.

"Bagus sekali tidak ada hal-hal yang jelek, selama dipimpin Andi ketua DPC Apdesi sebelumnya tidak ada hal-hal yang negatif," ungkapnya.

Untuk kemajuan Apdesi dimasa depan, Sekjen Apdesi Prov Jabar meminta kepala desa dan perangkatnya bisa lebih membangun sinergitas baik dengan eksekutif legislatif maupun yudikatif.

"Semua program dan kebijakan sesuai dengan visi misi Kabupaten Sukabumi. Laksanakan program dengan sebaik-baiknya agar semua bisa dirasakan masyarakat.

"Jauhi konflik adapun jika ada permasalahan kita bicarakan dengan komunikasi yang baik," beber Anwar Sadat.

BACA JUGA : Misteri Kematian Pria Asal Jakarta di Sukabumi

Ditempat yang sama, Anwar Sadat sempat menyinggung Kepala Desa agar bisa membangun komunikasi, harmonisasi dan soliditas dengan media.

"Kami sadar bahwa tanpa media kita tidak akan diketahui, tidak akan besar. Program kita tidak akan diketahui masyarakat Sukabumi dan Jawa Barat, kami butuh sekali peran media.

"Koperatif ketika ada permasalahan kita bicarakan, komunikasikan seperti itu hidup di alam demokrasi, kita bukan yang sempurna, mari kita bersama-sama saling melengkapi semuanya." ungkap Anwar Sadat yang juga menjabat sebagai Kepala Desa di Kabupaten Purwakarta Jawa Barat.(*)

TERPOPULER

SUKABUMI TERKINI